Trik mengatasi pesan kesalahan so008 djp online pajak



Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan tutorial  mengatasi pesan kesalahan so008 padas saat loging di situs djp online. Cara ini saya dapat ketika mengalami hal yang sama yaitu tidak bisa loging. Saya pikir kesalahan ini murni karena server mengalami gangguan atau maintence yang biasa terjadi pada dapodik.

Setelah berulangkali terjadi kemudian memutuskan untuk menghubungi pegawai pihak kantor pajak. Pegawai kantor pajak mulanya meminta NPWP dan mencobah loging ternyata bisa loging tidak ada masalah. Kemudian saya mencoba loging namun hasilnya tetap sama tetap tidak bisa loging.

Akhirnya saya mengirim screen shoot gambar ke pegawai pajak

Trik mengatasi pesan kesalahan so008 djp online pajak



Setelah melihat screen shoot dari saya lalu menyarangkan untuk coba clear cache terlebih dahulu, kemudian coba login lagi dan alhamdulillah bisa. Jadi untuk mengatasi pesan kesalahan so008 pada saat loging di situs djp online bisa dilakukan dengan clear cache. 

Untuk melakukan clear cache  pada browser goole crome sebagai berikut :

1. Cari menu setting dengan menekan titik 3 dibagian atas pojok kiri setalah itu akan  nampak seperti gambar di bawah ini :

Trik mengatasi pesan kesalahan so008 djp online pajak

2. Pilih atau klik menu privacy dan security, kemudian klik clear browsing data yang terletak pada bagian paling atas, setelah itu akan nampak seperti gambar di bawah ini :
Trik mengatasi pesan kesalahan so008 djp online pajak

3. Setelah muncul gambar seperti di atas, beri ceklis di bagian cookies and other site data serta cached imaged and file. setelah itu tekan clear data.

Cara Menghapus Cache Mozilla Firefox
  1. Buka side menu dan pilih Library > History > Clear Recent History.
  2. Pada durasi (time range), pilih opsi All Time jika ingin menghapus sejak data pertama.
  3. Pilih salah satu elemen yang ingin dihapus – cache, cookies, history.
  4. Klik Clear Now.

Cara Menghapus Cache Browser Safari

  1. Pertama di lakukan di browser safari yaitu Buka tab History yang ada di bagian atas menu dan silahkan pilih Clear History.
  2. Pada pilihan jangka waktu (timeframe), pilih opsi all history jika anda ingin menghapus sejak data mulai dari pertama.
  3. Secara otomatis, Safari menghapus semua history, cache, dan cookies tanpa mengharuskan Anda untuk memilih salah satu.
  4. Silahkan Klik Clear History.


Cara Menghapus Cache Browser Opera
  1. Pada browser Opera Klik ikon History yang ada di bagian bawah menu pada bagian sebelah kiri.
  2. Kemudia silahkan Klik Clear Browsing Data.
  3. Pada jangka waktu (time rage), pilih the beginning of time untuk menghapus semua data mulai pada awal.
  4. Pilih elemen yang ingin dihapus – cached images and files, cookies.
  5. Silahkan Klik Clear Browsing Data.
Setelah selesai membersihkan cache browser, silahkan loging kembali dengan mengisi semua data dengan benar.

Demikianlah artikel saya tentang  tutorial  mengatasi pesan kesalahan so008 padas saat loging di situs djp online, mudah mudahan bisa membantu permasalah bapak dan ibu operator 


Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url